MediaKontras.id | Lapangan Merdeka Langsa yang berada di jantung Kota Langsa dan menjadi salah satu icon Langsa kini memasuki proses pembersihan lumpur pasca banjir yang mendera pada bulan November 2025 lalu.
Wali Kota Langsa, Jeffry Sentana S Putra SE, melalui Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Langsa, Aulia Syahputra SSTP, MSP, kepada MediaKontras.id, Senin, 26 Januari 2026 yang ditemui di lokasi mengatakan bahwae sesuai instruksi Wali Kota Langsa saat ini DLHK Langsa bersama kementerian PU melalui PT WIKA sedang melakukan pembersihan lapangan merdeka yang menjadi ikon Kota Langsa.
Tahap awal dilakukan pembersihan dari lumpur bekas banjir. Doakan saja Insya Allah kita selesaikan dalam kurun waktu seminggu.
Oleh karenanya, mulai hari ini dilakukan pembersihan Lapangan Merdeka melalui Kementrian Pekerjaan Umum, dalam hal ini dilaksanakan oleh PT WIKA sebagai pelaksanaannya.
“Dalam hal pekerjaan pembersihan lumpur dipercayakan kepada PT WIKA melalui CSR nya, dan ini merupakan upaya yang dilakukan oleh pak Wali Kota Langsa,” terang Aulia.
Selain itu juga, kenapa pascabanjir dan memasuki dua bulan baru dilakukan pembersihan lumpur Lapangan Merdeka, karena Pemko Langsa lebih fokus kepada pembersihan fasilitas umum lainnya seperti rumah sakit, perkantoran, sekolah maupun lainnya.
Lantas, pada hari ini baru melakukan pembersihan lumpur di Lapangan Merdeka sebagai sarana publik bagi masyarakat Langsa.
Masih kata Aulia, untuk target pekerjaan pembersihan memakan waktu hingga satu minggu kedepan dan kiranya tidak ada kendala dalam pelaksanaannya.
“Insya Allah target pekerjaan satu minggu kedepan kelar dan saat ini satu unit eskavator dan puluhan pekerja sedang pembersihan lumpur yang telah mengering,” ungkap Aulia didampingi para Kabidnya, Tatang dan Ibrahim Djakfar yang akrab disapa Baim.
Diketahui bersama bahwa Lapangan Merdeka Langsa selain menjadi icon Kota Langsa juga acap sekali pada weekend sebagai tempat berkumpul keluarga melepas penat, tempat jogging serta lainnya bersama keluarga.
“Semoga pembersihan lumpur Lapangan Merdeka cepat selesai dan bisa digunakan oleh masyarakat Langsa kelak,” tandas Aulia. [ian]






