Gampong Matang Seulimeng Sukseskan Imunisasi Tambahan MR

Tampak Ketua TP-PKK Kota Langsa, Ny. Devi Jeffri Sentana S Putra, didampingi Wakil Ketua TP-PKK, Ny Safira Muhammad Haikal, Plt. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Langsa, Vivi Handayani, TP-PKK Yuniarti, melakukan tetesan imunisasi kepada anak-anak, di halaman kantor geuchik setempat, Rabu, 7 Januari 2026. Foto/Rapian.

Gampong Matang Seulimeng Sukseskan Imunisasi Tambahan MR

Tampak Ketua TP-PKK Kota Langsa, Ny. Devi Jeffri Sentana S Putra, didampingi Wakil Ketua TP-PKK, Ny Safira Muhammad Haikal, Plt. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Langsa, Vivi Handayani, TP-PKK Yuniarti, melakukan tetesan imunisasi kepada anak-anak, di halaman kantor geuchik setempat, Rabu, 7 Januari 2026. Foto/Rapian.

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp MediaKontras.ID

MediaKontras.id | Pemerintah Gampong Matang Seulimeng, Kecamatan Langsa Barat, sukseskan Imunisasi Measles dan Rubella (MR) sebagai tambahan pada daerah banjir khusus anak usia 9 hingga 15 oleh tim Dinas Kesehatan Provinsi Aceh, di halaman kantor geuchik setempat, Rabu, 7 Januari 2026.

Asisten Pemerintahan Keistimewaan Aceh dan Kesejahteraan Rakyat, Azmi SSTP MAP, saat membuka acara tersebut mengatakan bahwa kita semua mengetahui bahwa beberapa waktu lalu wilayah kita terdampak bencana banjir. Namun ditengah kondisi tersebut perhatian terhadap kesehatan ibu dan anak tidak boleh berhenti.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata bahwa negara hadir, pemerintah hadir, untuk melindungi generasi masa depan kita dari penyakit seperti campak dan rubella.

“Atas nama Pemerintah Kota Langsa, saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Dinas Kesehatan Provinsi Aceh serta seluruh tenaga kesehatan dan kader posyandu yang telah bekerja dengan penuh dedikasi, khususnya di wilayah terdampak bencana,” ujar Al-Azmi.

Masih katanya, kami juga mengajak seluruh orang tua untuk tidak ragu membawa anak-anaknya mengikuti imunisasi. Ini adalah ikhtiar kita bersama agar anak-anak Kota Langsa tumbuh sehat, kuat, dan cerdas.

“Semoga kegiatan ini berjalan dan membawa manfaat besar bagi masyarakat khususnya di Gampong Matang Seulimeng dan Kota Langsa pada umumnya,” jelasnya.

Sementara itu Geuchik Gampong Matang Seulimeng, Jufriadi R SE, MSi, mengatakan imunisasi measles dan rubella (MR) tambahan terus digalakkan yang bertujuan memastikan pelaksanaan imunisasi berjalan lancar serta cakupan imunisasi di sini.

Hal senada, Ketua TPP PKK Gampong Matang Seulimeng, Yuniarti, mengungkapkan dengan adanya posyandu dan tambahan imunisasi MR ini dapat memberikan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya imunisasi bagi anak-anak sebagai upaya pencegahan penyakit campak dan rubella.

Selain itu, petugas juga melakukan pendataan dan pemantauan terhadap anak-anak yang sudah maupun belum menerima imunisasi MR.

Kegiatan ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat sekitar. Para orang tua membawa anak-anak mereka untuk mendapatkan imunisasi tambahan secara gratis. Hal ini menunjukkan meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kesehatan anak sejak dini melalui program imunisasi yang dicanangkan pemerintah.

Sedangkan Kepala UPTD Puskesmas Langsa Barat, Ayu Arhtalinta SKM, M.Kes, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian tenaga kesehatan terhadap masyarakat. “Ini adalah bukti cinta kasih yang tulus dari Puskesmas terhadap warga, begitu juga terdamoak bencana,” paparnya.

Adapun seluruh kegiatan hari ini mulai pendaftaran, penimbangan, pencatatan, pemeriksaan kesehatan ringan, penyuntikan imunisasi, dan edukasi

“Hari ini fokus pemberian imunisasi pasca bencana murbella campak bersama tim Dinas Kesehatan Provinsi Aceh,” imbuh Ayu.

Hadir dalam kesempatan itu, Ketua TP-PKK Kota Langsa, Ny. Devi Jeffri Sentana S Putra, didampingi Wakil Ketua TP-PKK, Ny Safira Muhammad Haikal, Plt. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Langsa, Vivi Handayani SKM. M.Kes, tim Dinas Kesehatan Provinsi Aceh, dr Fahrany, Dr Eva, serta para undangan lainnya. [ian]