Anggota MPR RI Hj. Himmatul Aliyah, Penuhi Undangan Tokoh Adat Budaya Betawi

Anggota MPR RI Hj. Himmatul Aliyah, Penuhi Undangan Tokoh Adat Budaya Betawi

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp MediaKontras.ID

Dalam Rangka Sosialisasi Empat Pilar Kebangsaan.

Jakarta – MediaKontras.id | Dalam rangka memperkuat peran kebudayaan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, Komunitas sepeda ontel, rebana biyang dan pencak silat menggelar kegiatan sosialisasi 4 Pilar MPR dengan tema “Bantuan Terhadap Pelaku Kebudayaan dan Meningkatkan Wawasan Tentang Kebudayaan.” Acara ini berlangsung di Jakarta, pada hari Rabu, (04/012/2024).

Dengan dihadiri oleh para pelaku seni, budaya, komunitas sepeda serta masyarakat umum yang memiliki kepedulian terhadap pelestarian budaya Indonesia.

Anggota Majelis Permusyawaratan (MPR) RI, Hj. Himmatul Aliyah S.Sos, M.Si dalam sambutannya menyampaikan bahwa kebudayaan adalah bagian tak terpisahkan dari identitas bangsa Indonesia. Oleh karena itu, penting bagi negara untuk memberikan dukungan kepada para pelaku kebudayaan melalui berbagai program bantuan yang dapat memperkuat eksistensi dan pengembangan kebudayaan lokal.

“Pelaku kebudayaan, baik itu seniman, budayawan, maupun komunitas budaya, memiliki peran yang sangat penting dalam mempertahankan dan mengembangkan budaya kita. Oleh karena itu, mereka perlu mendapat perhatian serius dari pemerintah dan masyarakat,” ujarnya.

Acara sosialisasi ini juga menekankan pentingnya peningkatan wawasan masyarakat tentang kebudayaan Indonesia yang begitu kaya dan beragam. Melalui pemahaman yang lebih dalam tentang nilai-nilai budaya, diharapkan masyarakat dapat lebih menghargai, melestarikan, dan mengembangkan budaya bangsa.

“Kebudayaan adalah warisan yang harus kita jaga dan kembangkan. Melalui pemahaman yang baik, kita dapat memastikan bahwa kebudayaan kita terus hidup dan berkembang di tengah tantangan zaman,” tambah Ketua MPR.

Kegiatan ini juga diisi dengan diskusi dan presentasi dari berbagai pihak, termasuk akademisi, pelaku seni, dan pemerintah, yang membahas strategi konkret dalam mendukung perkembangan kebudayaan serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebudayaan dalam kehidupan sehari-hari.

Melalui kegiatan ini, MPR berharap dapat membangkitkan semangat untuk terus melestarikan dan memperkenalkan kebudayaan Indonesia, serta memberikan dukungan nyata kepada para pelaku kebudayaan agar karya-karya mereka dapat dinikmati oleh generasi mendatang.

Baca Juga:  Gugat Pj Gubernur Aceh dan Menteri ESDM, Miswar Uji Keabsahan Seleksi Kepala BPMA di PTUN Jakarta

Tag

error: Content is protected !!