Lima Warga Alami Kecelakaan Beruntun Akibat Jalan Berlubang

Lima warga sedang di rawat di RSUD Langsa akibat kecelakaan beruntun, Sabtu, 1 Februari 2025 malam. Foto/Rapian.

Lima Warga Alami Kecelakaan Beruntun Akibat Jalan Berlubang

Lima warga sedang di rawat di RSUD Langsa akibat kecelakaan beruntun, Sabtu, 1 Februari 2025 malam. Foto/Rapian.

Berita Terkini, Eksklusif di WhatsApp MediaKontras.ID

MediaKontras.id | Akibat jalan yang berlubang dan rusak persis di depan toko besi Jalan Sudirman, Gampong Matang Seulimeng, Kecamatan Langsa Barat, lima warga yang menggunakan sepeda motor alami kecelakaan beruntun karena menabrak becak motor saat mengelak dari lubang, sekira pukul 21.45 wib, Sabtu, 1 Februari 2025 malam.

Menurut keterangan warga setempat bahwa kecelakaan beruntun itu terjadi disaat jalanan Sudirman sangat padat karena malam minggu menuju arah ke kota maupun sebaliknya.

Dilokasi kejadian pada saat terjadi kecelakaan beruntun terjadi kemacetan panjang, bahkan tim Satlantas Polres Langsa juga tiba di lokasi kecelakaan tersebut.

Berselang tidak lama sebuah ambulance dari RSUD Langsa datang untuk mengangkut para korban yang sebelumnya juga dibawa oleh becak lain untuk diboyong ke rumah sakit mendapatkan pertolongan.

Adapun kejadiannya menurut warga saat itu ada becak motor dari arah Simpang Matang Seulimeng menuju arah ke kota, namun setibanya di jalan berlubang itu hendak mengelak dan rem secara mendadak.

Karena jalanan lagi padat-padatnya ada sepeda motor matic dibelakang becak tersebut dan terkejut, terus mengerem secara mendadak menabrak becak tersebut, kemudian ada empat sepeda motor dibelakangnya turut menabrak satu sama lainya secara beruntun.

“Ada becak rem mendadak elakan lubang dan di belakang ada empat sepeda motor terkejut dan saling tubruk secara beruntun,” ujar Sofyan.

Akibat kecelakaan tersebut praktis kelima korban tadi berhamburan ke badan jalan dan seterusnya dibawa ke RSUD Langsa.

Sementara itu, Kabag TU RSUD Langsa yang juga merangkap Humas, Harris Gusnally, MH, membenarkan ada korban dalam perawatan di rumah sakit akibat kecelakaan di jalan Sudirman baru saja terjadi.

Adapun data korban yang dirawat adalah M. Nur Aji, (45) mengalami
penurunan kesadaran, bengkak mata kanan, keluar darah kedua hidung, luka dan tulang menonjol pada pergelangan tangan kanan.

Baca Juga:  Belasan Anggota Dewan Kesal, Ruang Ketua DPRK Langsa Disegel

Lalu, Ismanidar, (43) alami penurunan kesadaran, benjol dikepala, bengkak kedua mata, bengkak pipi kiri, perdarahan telinga kanan.

Selanjutnya Mauliza, (11) mengalami nyeri kepala, nyeri jempol kanan, Darwinsyah, alami penurunan kesadaran, keluar darah dari telinga kanan, jejas dada, jejas perut, luka robek di lutut dan terakhir Bayu, (30) mengalami nyeri pergelangan tangan kiri dan kaki kiri.

“Kelimanya sedang dirawat dan tercatat sebagai warga Langsa, mereka masih menjalani perawat, kita doakan tidak terjadi hal-hal yang fatal,” demikian Harris. [ian]

Tag

error: Content is protected !!